Pengaruh Kompetensi Terhadap Kinerja Pegawai Pada Sub Tata Usaha Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Jember

Hasan, Misbahul (2021) Pengaruh Kompetensi Terhadap Kinerja Pegawai Pada Sub Tata Usaha Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Jember. Other thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Pembangunan Jember.

[img] Text
Skripsi Hasan .pdf

Download (1MB)

Abstract

Di era Revolusi Industri 4.0 sekarang ini, tentunya sebuah organisasi termasuk instansi pemerintah ingin mewujudkan pemerintahan yang bersih yang melindungi dan memberikan pelayanan yang baik dan cepat kepada masyarakat. Peran pegawai pada instansi pemerintah sangat penting karena membantu organisasi dalam mewujudkan visi dan misinya, tentunya dengan beberapa komponen pendukung salah satunya adalah kompetensi, kompetensi bisa disebut pengetahuan, keterampilan dan sikap dalam melaksanakan pekerjaan dan kebaikan dan hasil kerja yang memuaskan. Berdasarkan latar belakang tersebut maka masalah dalam penelitian ini adalah “Sejauh mana Pengaruh Kompetensi Terhadap Kinerja Pegawai Pada Bagian Tata Usaha Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Jember”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi pegawai yang terdiri dari Pengetahuan, Keterampilan, Sikap terhadap Kinerja Pegawai pada Sub Bagian Tata Usaha Bagian Umum Setda Kabupaten Jember. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Metode pengolahan data menggunakan metode analisis regresi linier sederhana dengan bantuan alat analisis SPSS 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kompetensi pegawai yang terdiri dari Pengetahuan, Keterampilan, Sikap berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai pada Sub Bagian Tata Usaha Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Jember.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Depositing User: Unnamed user with email arifin@pcteknologi.com
Date Deposited: 06 May 2024 03:07
Last Modified: 06 May 2024 03:07
URI: http://repo.stiapembangunanjember.ac.id/id/eprint/176

Actions (login required)

View Item View Item