Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat melalui Implementasi Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) di Desa Sabrang Kecamatan Ambulu Kabupaten Jember Tahun 2017

Rofiqoh, Siti (2021) Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat melalui Implementasi Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) di Desa Sabrang Kecamatan Ambulu Kabupaten Jember Tahun 2017. Other thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Pembangunan Jember.

[img] Text
SKRIPSI - Siti Rofiqoh.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pelaksanaan atau Implementasi Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya di Desa Sabrang. Teori penelitian menggunakan teori implementasi kebijakan dengan model implementasi Jones yang terdiri atas tiga indikator, diantaranya pengorganisasian,interpretasi dan penerapan. Jenis penelitian ini adalah penelitian Kualitatif yang terdiri dari 18 informan yang terbagi menjadi 2 informan kunci 4 informan pendamping dan 14 informan tambahan dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu instrumen wawancara secara mendalam, observasi dan dokumentasi dengan derajat keabsahan menggunakan triangulasi data. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa Implementasi program BSPS berjalan cukup baik, pengorganisasian program yang dijalankan sudah sesuai SOP meskipun sebagian dari SOP tidak dapat berjalan secara maksimal Jika dilakukan penilaian kesuksesan dari program tersebut mungkin memiliki nilai 75%. Karena memang banyak harus dibenahi dan diperbarui dalam implementasi program tersebut. Selanjutnya yang menjadi kendala yaitu kurangnya intensifnya komunikasi antara pelaksana dengan warga penerima bantuan, andai saja sosialisasi tersebut bisa dilakukan secara maksimal warga penerima bantuan akan memahami maksud dan tujuan program dan tidak menimbulkan interpretasi berlebih bagi warga penerima. Dampak Implementasi program tersebut masyarakat memiliki respon yang positif atas terealisasinya program. Hal tersebut didukung dari hasil wawancara yang dilakukan penulis terhadap warga penerima bantuan. Program tersebut sangat membantu, meskipun program tidak dapat berjalan secara maksimal paling tidak program tersebut sudah meringankan beban masyarakat untuk meningkatkan kualitas tempat tinggal yang lebih baik. Kata kunci : kesejahteraan masyarakat, BSPS, implementasi kebijakan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Depositing User: Unnamed user with email arifin@pcteknologi.com
Date Deposited: 05 May 2024 13:28
Last Modified: 05 May 2024 13:28
URI: http://repo.stiapembangunanjember.ac.id/id/eprint/172

Actions (login required)

View Item View Item